Install Windows 8 Di Virtual Box

Telah kita ketahui Windows 8 resmi di pasaran sekitar bulan akhir tahun 2012, dan penggunanya semakin bertambah karena dari segi tampilan sangat dinamis dan bagus, fitur-fitur baru telah di sematkan didalamnya seperti touchscreen, dukungan integrasi penyimpanan Cloud, dan lain sebagainya. Akan terlihat menonjol pada start up dan tampilan pertama akan sangat berbeda pada produk-produk pendahulunya. Sistem operasi baru windows 8, sangat cepat saat booting, dan anda akan lebih mudah dalam mengkostumisasinya.
Mempercepat Start Up Windows 8
Kali ini kami akan memberikan tutorial cara menginstall Windows 8 dengan Virtual box terlebih dulu ada beberapa persyaratan. Berikut beberapa persyaratan 

  1. Prosesor: 1 gigahertz (GHz) dengan dukungan untuk PAE, NX, dan SSE2 , 
  2. RAM: 1 gigabyte (GB) (32-bit) atau 2 GB (64-bit), 
  3. Hard disk space: 16 GB (32-bit) atau 20 GB (64-bit) dan 
  4. Grafis Didukung MD9 (DirectX 9)

Cara Install Windows 8 Di Virtual Box

  1. Pastikan bahwa Oracle Virtual Box telah terinstall dan Windows 8 format ISO didalam komputer (PC) anda, bila belum silahkan download  Oracle Virtual Box di website resminya 
  2. Setelah ter install kemudian buka Oracle Virtual Box dan pilih new
  3. Kemudian akan muncul kotak dialog Create New Virtual Machine anda disuruh mengisi nama (pada tutorial ini kami mengisi nama Windows 8 dan untuk dan version kami pilih Windows 7)  setelah itu klik Next
  4. Kotak dialog berikutnya anda disuruh untuk menentukan besarnya ruang (RAM) yang dibutuhkan untuk menjalankannya (besar kecilnya tergantung RAM yang terdapat pada PC anda) dan Next
  5. Kita menuju ke langkah berikutnya yaitu menentukan hard disk yang di butuhkan untuk Windows 8 berjalan pastikan tab yang ditandai pada bagian "Create a Virtual Hard Drive Now" (Normal 20 GB atau lebih)
  6. Pada Tab Hard Drive File Type tandai VDI dan Next
  7. Storage and Physical Hard Drive pilih  Dynamically Allocated dan Next
  8. Space minimum kami mencoba dengan 25 GB menyesuaikan besar Hard Disk tetapi minimal 20 GB dan Klik Create
  9. Langkah selanjutnya anda disuruh memilih file Windows 8 format ISO terletak
  10. Yang terakhir Start. Install windows 8 anda sesuai dengan apa yang diperintahkan 
TIdak begitu sulit kan dan silahkan anda mencobanya 




No comments:

Post a Comment

Trimakasih telah mengunjungi blog kami. Silahkan berkomentar
1.Dengan kata kata yang sopan
2.Tidak Menaruh link aktif ataupun mati
3.No Spam, Sara and Po*n
4.Tidak Promosi blog
Komentar yang tidak sesuai dengan isi Konten , Akan Langsung kami hapus.
Komentar yang sesuai ketentuan akan admin publish dan saya akan Komentar Balik . Terima Kasih